PolitikFokus ParlemenSyamsul Bachri Kunjungi Warga Pesisir Dadap Indramayu

Syamsul Bachri Kunjungi Warga Pesisir Dadap Indramayu

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Anggota Fraksi PDI Perjuangan Propinsi Jawa Barat, Syamsul Bachri, mengunjungi warga masyarakat Pesisir, Desa Dadap, Kecamatan Juntinyuat, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, Sabtu(11/7/2020).
 
Kunjungan Anggota Komisi 3 DPRD Propinsi Jawa Barat tersebut, mendampingi kegiatan Istri Anggota DPR RI, Ono,Surono dan bakal Calon Bupati Indramayu dari PDI Perjuangan, Nina Agustina Dai Bachtiar.
 
Disela-sela kunjungan tersebut, Mantan Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu itu, menyempatkan diri untuk menyerahkan paket sembako kepada warga masyarakat Pesisir Dadap yang turut terdampak akibat luapan air pasang laut di wilayah tersebut. Ia kemudian beserta rombongan meninjau kondisi tembok penahan gelombang yang kondisinya sangat memprihatinkan dan butuh perhatian pemerintah.
 
“Saya turut prihatin dengan kondisi pemukiman warga di wilayah pesisir ini dan tak bisa membayangkan jika ombak laut pasang menerjang rumah – rumah warga,” kata Syamsul disela – sela kunjungan.
 
Ia sangat menyayangkan, jika penanganan break water bukan kewenangan Pemprov Jawa Barat. Namun demikian, persoalan tersebut dapat disampaikan kepada rekan komisi 4 DPRD Propinsi Jawa Barat yang menjadi mitra Dinas PUPR Propinsi Jawa Barat.
 
“Aspirasi ini nanti akan saya sambungkan dengan rekan anggota dari PDI Perjuangan yang berada di Komisi 4,” terangnya.
 
Ia meminta kepada warga di sekitar pesisir pantai, agar tetap menjaga kewaspadaan, agar jika terjadi hal hal yang diluar kemampuan dan batasan manusia dapat segera dilakukan tindakan pencegahan. 
 
“Kami yakin warga disekitar pantai ini sudah terlatih dan terbiasa bagaimana tanda – tanda alam tidak bersahabat, maka ini harus bisa dihindari,” pungkasnya.
ads

Baca Juga
Related

Seorang Istri Kepergok Selingkuh Oleh Suami

MAJALENGKA,(Fokuspantura.com),- Nekat apa yang dilakukan oleh, SS (25) seorang...

Peminat Sekolah Kejuruan Berpeluang Lanjut,   SMKN 1 Patrol Masih Buka PPDB Offline 

INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),-  Alumnus Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama (SLTP) baik...

23 Pimpinan DPC-PKB Temui Dedi Mulyadi

PURWAKARTA,(Fokuspantura.com),– Jelang perhelatan politik Pilgub Jawa Barat 2018 nanti,...

Reses Aleg Syamsul Bachri Paparkan Distribusi Pupuk Subsidi

CIREBON,(Fokuspantura.com),- Anggota Komisi 2 DPRD Propinsi Jawa Barat, Syamsul...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu