PolitikFokus ParlemenSyamsul Bachri dan Bupati Indramayu Terpilih Tanam Pohon

Syamsul Bachri dan Bupati Indramayu Terpilih Tanam Pohon

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Anggota Fraksi PDI Perjuangan Propinsi Jawa Barat, Syamsul Bachri, bersama Bupati Indramayu Terpilih, Nina Agustina melakukan kegiatan penanaman 1.000 pohon di Desa Lelea, Kecamatan Lelea, Kabupaten Indramayu, Senin, (1/2/2021).

Acara yang dikemas oleh DPC PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu tersebut merupakan program Intruksi Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Megawati Soekarno Putri dalam rangka meningkatkan budaya gotong royong guna pelestarian alam dan lingkungan.

“Kami bersama Bu Nina, Bupati Indramayu terpilih turut serta menanam pohon di DAS Desa Lelea,” kata Syamsul disela – sela acara.

Kunci dalam menjalankan semua program yang diperintahkan Partai adalah kebersamaan dan gotong royong sangat diperlukan, termasuk peran seluruh kader partai dalam mengamankan kebijakan.

Oleh karenanya, penanaman seribu pohon ini, akan menjadi terkesan bagi kelangsungan generasi Partai kedepan artinya yang dilakukan hari ini akan dapat dinikmati untuk generasi yang akan datang.

“Jadi kegiatan ini sangat positif untuk kelangsungan kondisi DAS di wilayah Indramayu yang akan datang,” terang Anggota Komisi 2 DPRD Indramayu ini.

Ia berharap, dengan upaya bersama ini akan memberikan manfaat besar bagi kemajuan Partai sebagai partai wong cilik yang sangat peduli dengan kegiatan serta program pro rakyat. 

ads

Baca Juga
Related

Sekda, Dasar Survei Kepuasan Masyarakat adalah Metode Kuesioner

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Sekretaris Daerah Kabupaten Indramayu, H. Ahmad Bachtiar mengatakan...

RM Markoni Subang Resmi Dibuka

SUBANG,(Fokuspantura.com),- Keberadaan Tol Cipali sejak beroperasi tahun 2015 lalu, mulai berdampak...

Aleg PAW Fraksi PDIP Indramayu Suhendri Siap Dilantik

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah(DPRD)Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, bakal menggelar pelantikan...

Nelayan Indramayu Hilang Saat Melaut Diperairan Patimban, Perahu Ditemukan Mesin Menyala

INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),- Warga nelayan asal Desa Ujunggebang Kecamatan Sukra...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu