INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Sekolah Sepak Bola Harko Jaya Desa Haurkolot Kecamatan Haurgeulis Kabupaten Indramayu Jawa Barat, akhirnya berhasil memboyong Piala Asosiasi Kabupaten PSSI Indramayu setelah mengalahkan SSB Bibit Junti Kecamatan Junti Kabupaten Indramayu dengan skor 2 – 0.
Pertandingan Final yang berlangsung di Stadion Tri Daya Indramayu pada Sabtu (30/10/2021) dihadiri Bupati Indramayu yang diwakili Kepala Dinas Pemuda olahraga Jahirin, Plt Ketua Umum PSSI Indramayu Hadi Santoso, Manajer Perwakilan Bank Jabar Iyus, Camat Haurgeulis Rori Firmansyah, Camat Junti Muhammad Nurul Huda Kuwu Desa Haurkolot, Kuwu Desa Junti, Ketua Pelaksana Nur
Sejak Kick Off babak pertama dimulai banyak penggila sepak bola yang memprediksi bahwa SSB Harko Jaya akan bermain maksimal dan mampu mengalahkan SSB Bibit Junti. Hal itu terbukti di menit ke 30 Babak kedua pemain bernomor punggung 7 mampu menjebol gawang SSB Junti pada skor pun pecah 1 – 0 untuk keunggulan SSB Harko Jaya.
FOKUS BACA INI JUGA: Askab PSSI Indramayu Gelar Seleksi Pemain Usia 15 Piala Suratin
Tidak ingin ketinggalan skor, para pemain SSB Junti terus berupaya memberikan tekanan kepada para pemain SSB Harjo Jaya. Bermain setengah lapangan dibabak kedua itu para pemain SSB Junti selalu gagal hingga skor tidak berubah 1 – 0 di sisa 15 menit babak kedua.
Berkali kali gempuran para pemain SSB Bibit Junti, tidak mengendorkan pertahanan para pemain SSB Harko Jaya. Keberuntungan pun kembali tercipta, disaat pemain SSB Bibit Junti lengah, umpan passing pemain gelandang tengah SSB Harko Jaya berhasil masuk ke kotak pertahanan kiper SSB Junti hingga terjadi pelanggaran yang akhirnya Wasit Sabit Purnama menghadiahi tendangan pinalti untuk SSB Harko Jaya hingga kedudukan berubah 2 – 0 hingga Pluit akhir pertandingan dibunyikan.
FOKUS BACA INI JUGA : PS Roda Putar Jatibarang Jawara U15 Piala Askab 2021
Kemenangan 2 – 0 untuk SSB Harko Jaya tentu disambut baik Camat Haurgeulis Rori Firmansyah termasuk ratusan suporter yang sengaja dikerahkan para Kuwu sd Kecamatan Haurgeulis untuk memberikan dukungan kapada para pemain Harko Jaya.
Camat Rori bangga dan mengapresiasi atas perjuangan masyarakatnya dalam dunia persepakbolaan ini termasuk dukungan para suport bahwa Haurgeulis harus bisa dan mampu menjadi yang terbaik demi terwujudnya Indramayu Bermartabat. Selamat dan sukses perjuangan masih panjang, didepan kita ada Piala Suratin raihlah tropy bergengsi ditingkat Jawa Barat itu.
Namun sebaliknya, kekalahan 0 – 2 bagi anak anak SSB Bibit Junti tidak mengendorkan suport juga semangat dari Camat Junti M. Nurul Huda dengan harapan kedepan olahraga sepak bola ini akan terus berkelanjutan hingga terlahir bibit bibit persepakbolaan Indramayu yang handal.
Sementara itu, Plt Ketua PSSI Indramayu Hadi Santoso mengatakan, ucapan selamat kepada para pemenang dan jangan patah arang bagi tim yang belum beruntung. Pihaknya berharap kedepan even ini akan terus berkelanjutan tentunya dengan suport dan dukungan dari seponsor Bank Jabar.
Hal yang samapun dikatakan Menejer Perwakilan Bank Jabar Iyus, bahwa pihaknya telah bersyukur even sepakbola yang digelar Askab pada tahun ini berhasil sukses tanpa ekses. Sebagai pemerhati dunia olahraga pihaknya siap dijadikan sebagai Mitra kelanjutan demi kemajuan olahraga persepakbolaan Indramayu.
Pertandingan yang pantas untuk ditonton itu berjalan sukses berkat Wasit Sabit Purnama, Asisten Wasit Berlian, Robbi Pangestu dan Wasit Cadangan M. Nurdin.