INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Anggota Komisi 1 DPRD Propinsi Jawa Barat, Sidkon Djampi, merupakan kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang lahir dan dibesarkan dari sebuah organisasi sayap partai yakni Gerakan Pemuda Kebangkitan Bangsa (Garda Bangsa) sejak 23 Juli 2018 menjabat Wakil Ketua DKW Garda Bangsa Propinsi Jawa Barat.
Perjalanan karir kader organik struktural ini kemudian diangkat sebagai Sekretaris DKW Garda Bangsa Propinsi Jawa Barat sebelum ia dikukuhkan sebagai Ketua Garda Bangsa Propinsi Jawa Barat.
Bermodal pengalaman sebagai kader Garda Bangsa tersebut, kepiawaian wakil rakyat di DPRD Propinsi Jawa Barat, ia dipercaya sebagai Wakil Sekretaris DPW PKB Propinsi Jawa Barat, selanjutnya Sidkon memegang posisi jabatan structural partai sebagai Wakil Ketua DPW PKB Jawa Barat, Sekretaris Dewan Tanfidz DPW PKB Jawa Barat dan sekarang ia menduduki posisi jabatan sebagai Sekretaris Dewan Syuro DPW PKB Jawa Barat priode 2021 – 2026.
“Serangkaian posisi jawabatan yang menterang dari kader Garda Bangsa ini, Sidkon Djampi layak direkomendasikan partai sebagai Calon Bupati Indramayu,” tutur Sofyan orang dekat politisi PKB Jabar ini.
Menurutnya, sebagai kader PKB tulen, nama Sidkon Djampi sudah tidak asing sebagai wakil rakyat di DPRD Jawa Barat dan kader Nahdlatul Ulama (NU) yang memiliki basis masa secara jelas. Oleh karena itu ia layak untuk diberikan kepercayaan dari DPP Partai untuk menjadi Calon Bupati Indramayu pada Pilkada 27 Nopember 2024 mendatang.
“Kami sangat yakin, beliau kader PKB tulen dan potensial yang siap untuk membawa Indramayu lebih baik,” tuturnya.(Adv/Red/FP)