EdukasiSemarakan Harjad 492 Indramayu, PNF Gelar LCC

Semarakan Harjad 492 Indramayu, PNF Gelar LCC

INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),- Sejumlah lembaga Pusat Kegiatan Pendidikan Masyarakat (PKBM) mengikuti Lomba Cerdas Cermat (LCC) tingkat Kabupaten Indramayu, katagori Pendidikan Kesetaraan Paket B dan Paket C,  Sabtu (12/10/2019).
 
Kegiatan yang diselenggarakan Dinas Pendidikan Kabupaten Indramayu Bidang Pendidikan Non Formal (PNF) tersebut  dalam rangka memeriahkan Hari Jadi (Harjad) ke 492 Indramayu sekaligus seleksi peserta LCC tingkat Propinsi Jabar pada peringatan Hari Aksara Internasional (HAI) 2019 di Garut, bulan  Nopember mendatang.
 
“Kegiatan LCC PKBM selain untuk memeriahkan Harjad ke 492 Indramayu juga sebagai ajang seleksi LCC tingkat Propinsi Jabar pada peringatan HAI 2019 di Kabupaten Garut bulan Nopember mendatang,” ujar Kepala Bidang (Kabid) PNF Disdik Kabupaten Indramayu, Sukanto, belum lama ini.
 
Sukanto juga mengatakan, LCC yang baru pertama kali diselenggarakan tahun ini bisa dijadikan sebagai ajang kompetisi Warga Belajar (WB) selaku peserta didik pada masing – masing PKBM merupakan wujud eksistesi pelaksanaa Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) atau yang dikenal dengan istilah tutorial pada penyelenggaraan pendidikan nonformal baik untuk kesetaraan Paket A, B maupun C, dengan prioritas sasaran masyarakat putus sekolah dengan jenjang sesuai dengan tingkat lanjutan berdasarkan pendidikan sebelumnya dengan pembuktian ijazah atau STTB dari istitusi pendidikan yang sudah dijalani.
 
“Dengan terselenggaranya LCC PKBM menjadi pembuktian eksistensi pelaksanaan KBM pada masing-masing PKBM serta bisa menjadi motivator bagi para WB selaku peserta didik guna peningkatan aktivasi belajar dan untuk selanjutnya kegiatan LCC tersebut akan diselenggarakan secara reguler setiap tahun sebagai agenda rutin perayaan Harjad Indramayu oleh Bidang PNF,” terangnya.
 
Sementara itu, Koordinator Kegiatan LCC PKBM, Agus Harries, usai pelaksanaan LCC, mengatakan, perolehan akhir dari pelaksanaan LCC yang diikuti para peserta didik PKBM yang ada di Kabupaten Indramayu, untuk katagor Kesetaraan Paket B diraih PKBM Bani Yasin sebagi juara l, untuk posisi kedua ll PKBM Cerdas Sejahtera, posisi ke lll atau juara harapan l adalah PKBM Famili dan jara harapan ke ll PKBM Manggasuci, sedangkan untuk katagori Kesetaraan Paket C, PKBM Samiaji menempati posisi juara harapan ll dan juara harapan l adalah PKBM Famili, untuk juara ll ditempati PKBM Perintis dan untuk prestasi terbaik Paket C pada penyelenggaraan LCC tahun ini diraih PKBM Cerdas Sejahtera yang berkedudukan di Desa Sumuradem  Kecamatan Sukra.
 
“Peserta yang meraih prestasi pada ajang LCC tingkat Kabupaten ini selanjutnya akan diikutsertakan pada LCC tingkat Propinsi,” ungkapnya
 
ads

Baca Juga
Related

Para Istri Jaksa Bantu Korban Banjir dan Longsor Brebes

BREBES, (Fokuspantura.com),- Para istri Jaksa yang tergabung dalam Ikatan...

Puluhan Pedagang Pasar Celancang Ikuti Tes Sweb Masal

SURANENGGALA,(Fokuspantura.com),- Sedikitnya 50 pedagang yang biasa berjualan di Pasar...

Jasa Raharja Jabar Santuni Korban Kecelakaan Rp229 Miliar

BANDUNG,(Fokuspantura.com),- PT Jasa Raharja Kantor Cabang Jawa Barat sepanjang...

Syaefudin Instruksikan Pemuda Cegah Virus Corona

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Ketua Karang Taruna Kabupaten Indramayu, Syaefudin, mengintruksikan kepada...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu