Fokus NewsRegionalSelama Ramadhan, PDAM Gratiskan Sambungan Tempat Ibadah

Selama Ramadhan, PDAM Gratiskan Sambungan Tempat Ibadah

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Direksi PDAM Tirta Darma Ayu Indramayu selama bulan suci Ramadhan ini, memberikan kesempatan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Indramayu, pemilik tempat ibadah untuk mendaftarkan pemasangan sambungan ledeng secara cuma-cuma (gratis).
 
Direktur Umum PDAM Tirta Darma Ayu Indramayu, H. Endang Effendi mengatakan program yang digulirkan pihak direksi PDAM Indramayu terhadap tempat ibadah baik masjid  dan mushala dilakukan sebagai bentuk perhatian sosial sebagai BUMD yang mendukung Visi Indramayu Religius, Maju, Mandiri dan Sejahtera (Remaja).
 
Menurutnya, selama bulan suci Ramadhan ini, keputusan gratis bagi sambungan baru tempat ibadah adalah program baru dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat Kabupaten Indramayi, disamping program reguler bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah(MBR) yang jumlahnya mencapai ribuan sambungan.
 
“Adanya program SL gratis bagi tempat ibadah agar dapat didukung oleh masyarakat Kabupaten Indramayu,”tuturnya kepada Fokuspantura.com, Senin(21/5/2018).
 
Ia menjelaskan, dengan program SL gratis bagi pemilik tempat ibadah, diharapkan membawa berkah tersendiri bagi perusahaan plat merah, sebagai bagian dari hikmah Ramadhan tahun ini.
 
Ia menegaskan, bagi masyarakat yang berkeinginan untuk mengikuti program tersebut, diperkenankan untuk datang dan mendaftarkan diri di kantor pusat atau cabang PDAM diwilayah masing-masing. 
 
“Target pemasangan ini sebanyak-banyaknya, silahkan kami membuka peluang untuk pemilik tempat ibadah selama bulan puasa,”tandasnya.
 
Jika masyarakat meragukan dengan program tersebut dapat hadir dan menanyakan di kantor pusat PDAM Tirta Darma Ayu Indramayu,  Jalan Letjend. Suprapto No. 25/E Kepandean, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat. Telepon : 0234 – 271311. 
 
ads

Baca Juga
Related

Puluhan Polisi Dites Urin

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Puluhan anggota jajaran Polres Indramayu jalani tes urin,...

PD BWI Setor Temuan BPK Rp 300 Juta

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Perusahaan Daerah (PD) Bumi Wiralodra Indramayu (BWI) telah...

Plt Taufik Hidayat Minta Saber Pungli Usut Penyunatan Bantuan Kemensos

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Plt Bupati Indramayu, Taufik Hidayat, sudah meminta kepada...

Mahasiswa STID Al-Biruni Dapat Pencerahan

MAJALENGKA,(Fokuspantura.com),- Mahasiswa semester tiga kelas karyawan Sekolah Tinggi Ilmu...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu