Fokus PanturaFokus IndramayuPuluhan Ribu Massa Kuning Banjiri Jalan Protokol dan Sport Center Indramayu

Puluhan Ribu Massa Kuning Banjiri Jalan Protokol dan Sport Center Indramayu

INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),- Puluhan ribu warga beratribut kuning, padati sejumlah ruas Jalan Protokol dan Sport Center (SC) Indramayu Jawa Barat, kehadiran warga dari berbagai elemen masyarakat yang berkumpul di satu titik tersebut, guna mengikuti jalan sehat dan senam masal, yang merupakan rangkaian kegiatan  dalam rangka memeriahkan HUT Partai Golkar ke 59,  Minggu, 22 Oktober 2023.

Adapun rute jalan sehat itu sendiri, melalui ruas jalan Olah Raga, jalan Gatot Subroto, jalan Jend.Sudirman, kemudian menuju jalan DI Panjaitan dan kembali ke jalan Olah Raga hingga finish di Sport Center (SC) Indramayu, dimana sebelumnya peserta jalan sehat berangkat dari depan Gedung DPD Partai Golkar, yang dilepas oleh Sekretris DPD Golkar Indramayu, Muhaemin, dengan mengangkat bendera star, didampingi para fungsionaris partai berlambang pohon beringin.

“Ada 28 ribu peserta jalan sehat, yang terdiri dari para fungsionaris dan kader partai  serta simpatisan dari berbagai elemen masyarakat di Kabupaten Indramayu,” ujar Sekretaris DPD Partai Golkar Kabupaten Indramayu, Muhaemin, jelang kegiatan jalan sehat.

Sementara Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Indramayu, H.Syaefudin, dalam sambutannya sekaligus membuka acara jalan sehat dan senam masal di SC Indramayu, menyapaikan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada semua peserta yang hadir pada kegiatan jalan sehat dan senam masal, selain itu kehadiran para fungsionaris partai mulai dari tingkat pusat, propinsi dan kabupaten, kendati tidak disebutkan namanya satu persatu, merupakan bukti keseriusan untuk bagaimana berjuang bersama membesarkan Partai Golkar.

“Saya ucapkan tetima kasih dan apresisiasi setinggi-tingginya kepada semua yang hadir pada acara jalan sehat dan senam masal dalam rangka HUT Partai Golkar ke 59,” ucapnya.

Saefudin, menegaskan ajakan kepada semua kader partai,  simpatisan dan masyarakat Indramayu untuk bersama – sama mengembalikan  kejayaan Partai Golkar, dengan tag line menggunakan bahasa daerah yang lugas yakni “yuh balik maning meng Golkar” (mari kembali lagi ke Golkar -red).

“Saya mengajak kader partai dan masyarakat Indramayu, agar kita bersama berjuang untuk  kejayaan Partai Golkar, dengan tag laine  “Yuh Balik Maning Meng Golkar,” tandasnya.

 

ads

Baca Juga
Related

Dua TKI Purna Asal Indramayu Masuk Nominal Asia Liberty Forum

JAKARTA,(Fokuspantura.com), - Panitia Forum Lembaga Kajian Internasional,  Center for...

Rasta Wiguna Tetap Unggul Voter Poll Maker Bacabup Indramayu

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Hasil voter Poll Maker.com masih menempatkan posisi Bakal...

PLTU Indramayu Gelar Media Gathering

SUKRA,(Fokuspantura.com),- PT. Pembangkit Jawa Bali Unit Bisnis O dan...

Syamsul Bachri : Masyarakat Jangan Panik dan Tetap Waspada

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Pasca penetapan satu pasien positif Covid-19 di Kabupaten...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu