SUKRA, (Fokuspantura.com),- Menghadapi musim tanam rendeng 2021 dimana petani sudah melakukan olah lahan dan sebar benih, Kelompok Tani (Poktan) Janaka Jaya, Desa Sumuradem Timur Kecamatan Sukra Kabupaten Indramayu, lakukan Gerakan Pengendalian Hama Tikus (Gardal) Tikus, di areal lahan pertanian Blok Taman Masih desa setempat, Selasa (19/1/2021).
Kegiatan yang melibatkan anggota Poktan Janaka Jaya, unsur Pemdes Sumuradem Timur, Petugas BPP dan POPT Kecamatan Sukra, berhasil menangkap ratusan tikus disepanjang pematang sawah.
Ketua Poktan Janaka Jaya, Waryani, mengatakan, kegiatan Gardal Tikus atau yang biasa dikenal dengan gropyokan tikus, dimaksudkan untuk mengantisipasi kerusakan tanaman akibat serangan hama tikus, ketika sudah dilaksanakannya proses tanam padi.
“Kami antisipasi agar menekan sedini mungkin kerusakan tanaman dari hama tikus, ” ujarnya.
Waryani juga mengatakan, gropyokan tikus biasa dilakukan Poktan Janaka Jaya secara rutin disetiap awal musim tanam, baik pada fase tanam rendeng (musim penghujan) ataupun pada fase tanam gadu (musim kemarau), kendati begitu perkembangan tikus terkadang belum dapat dikendalikan, hal itu diduga akibat kurangnya keseragaman para petani dalam pemberantasan hama yang terbilang klasik tersebut.
“Saya berharap gropyokan tikus ini bisa dilakukan pula oleh poktan atau petani lainnya, sehingga populasi tikus dapat dikendalikan, ” terangnya.
Terkait