EdukasiPendaftar Calon Anggota Polri Membludak

Pendaftar Calon Anggota Polri Membludak

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Ratusan pelajar dan lulusan SMA asal Kabupaten Indramayu antre mendaftarkan diri sebagai calon anggota Polri yang dibuka sejak Senin (26/3/2018) lalu. Animo pendaftar yang telah mencapai ratusan orang ini mejelang waktu penutupan.
 
Hingga Rabu (11/4/2018) batas ahir pendaftaran, Panitia Penerimaan Panbanrim Polres Indramayu mencatat penerimaan Akpol sebanyak 21 orang, untuk calon Brigadir 328 orang, serta untuk calon Tamtama ada 26 orang.
 
Ketua Panitia Pabanrim Polres Indramayu Ajun Komisaris Besar Arif Fajarudin melalui Kepala Bagian Sumber Daya (Sumda) Komisaris Encu Junaedi mengatakan, panita memberikan kesempatan kepada warga seluas-luasnya namun dengan syarat dan ketentuan yang telah ditentukan untuk menjadi anggota Polri, baik untuk Akpol, Brigadir maupun Tamtama T.A 2018. Untuk penerimaan Bintara dibuka lima bagian yaitu Bintara TI, Bintara Musik, Bintara Kimia, Bintara Penerbangan dan Bintara Perkapalan.
 
 
“Sejak dibuka sampai dengan Rabu (10/4/2018) hingga pukul 11.00 WIB kami telah menerima animo pendaftaran untuk Akpol sebanyak 21 orang, calon Brigadir sebanyak 328 orang dengan rincian Bintara Musik ada 1 orang dan yang lainnya sejumlah 327 orang yang terdiri dari putra 244 orang dan wanita 84 orang. Sedangkan calon Tamtama ada 26 orang, ” Ucap Encu, Selasa(9/4/2018).
 
Sedangkan untuk persyaratan, katanya, usia pada saat dilantik menjadi anggota Polri minimal berumur 17 tahun 6 bulan untuk Bintara, Akpol minimal berusia 16 tahun, dan untuk Tamtama minimal berusia 17 tahun 8 bulan tinggi badan 165 cm, dan pada saat dibuka pembukaan pendidikan berusia 22 tahun. “
 
“Untuk Akpol dan Bintara pada saat pembukaan pendidikan maksimal 21 tahun. Sedangkan ketentuan tinggi badan untuk pendaftar Akpol adalah 165 cm untuk pria, untuk wanita 163 cm. Untuk Bintara TI minimal pria 165 Cm dan wanita 160 Cm. Untuk Bintara Musik tinggi badan 160 cm untuk pria, wanita 160 cm, Bintara Kimia untuk pria 163 cm, wanita 158 cm, Bintara Penerbangan memiliki tinggi minimal 165 cm untuk pria dan wanita 160 cm, dan Bintara Perkapalan untuk pria minimal 165 cm, dan wanita minimal 160 cm,”terangnya.
 
Dikatakan Encu, pendaftar datang dengan membawa persaratan antara lain surat keterangan bebas Narkoba dari instansi kesehatan seperti dari Rumah sakit atau Puskesmas setempat dan, belum pernah dan sanggup tidak menikah selama dalam pendidikan. Namun, lanjutnya dari jumlah tersebut baru sebagian pendaftar yang telah memenuhi serta telah melengkapi persyaratannya.
 
” Persyaratan ini sebelumnya telah melalui proses administrasi yakni pemerikasaan awal atau biasa disebut rikmin awal yang dilakukan panitia penerima. Kami tulus melayani, ikhlas melindungi, masuk Polri tidak dipungut biaya, bersih, transparan, akuntabel dan humanis,” tuturnya.
ads

Baca Juga
Related

Pemdes Anjatan Dukung Aksi Bersih Kota dari Vandalisme

ANJATAN, (Fokuspantura.com),- Memasuki bulan Ramadhan 1439 Hijriyah, komunitas remaja...

Program CSR PT. Brantas Abipraya, Betonisasi Empat Kilometer Jalan Desa Lempuyang

INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),-  PT. Brantas Abipraya implementasikan program  Corporate Social...

Pemdes Ujunggebang Klarifikasi Protes Warga

SUKRA, (Fokuspantura.com),- Puluhan warga Desa Ujunggebang, Kecamatan Sukra, Indramayu,...

Kekeringan Lahan Pertanian, Danrem Tindak Mafia Air

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Kekeringan sekitar 80 ribu hektar lahan pertanian yang...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu