INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Sebanyak 30 Siswa SMP Negeri 1 Sukagumiwang, mengikuti kegiatan Literasi dari Ruang Kelas dengan materi Pelatihan Jurnalistik, Selasa 3 Oktober 2023.
Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Sekolah Edy, didampingi Wakasek Humas, Jamhari dan Wakasek Kesiswaan.
Dalam sambutannya Edy berharap agar para siswa yang mengikuti kegiatan tersebut dapat mengikutinya dengan baik.
” Bapak ingin agar kalian tahu bagaimana pentingnya jurnalistik bagi dunia pendidikan,” kata Edy dihadapan puluhan siswa.
Selain sebagai pengetahuan, kata Edy , pelatihan ini agar dapat dijadikan sebagai keterampilan untuk kemudian diimplementasikan di majalah dinding melalui Wakasek Humas.
” Tidak hanya itu kalian juga akan diajak pada aktivitas menulis kreatif sehingga kita bisa mengekspresikan uneg uneg yang dalam di dalam imajinasi dan pikiran kita,” ujar Edy.
Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 08.00 pagi dan selesai pukul 11.00 itu ternyata tidak disia-siakan para siswa, sebab melalui metoda metaphorming yang melibatkan mereka untuk ikut berpartisipasi, mulai dari pemaparan tentang kerja otak kiri dan otak kanan sampai kemudian pada beberapa permainan dengan memunculkan kembali memori yang ada di otak kanan mereka.
“Membuat kegiatan hari itu bertambah seru,” ucap Instruktur Pelatihan Jurnalistik, Acep Syahril.
Menurutnya, literasi yang selama ini mereka fahami sebagai aktivitas membaca, mendengar, menyimak dan menulis diarahkan pada aktivitas kegiatan belajar menulis berita, menulis puisi dan cerpen.
Artinya, kata Acep, aktivitas mendengar, menyimak dan menulis tadi langsung dipraktekan sebagai kegiatan literasi, yang secara etimologis berarti literatus (adalah orang yang belajar).
“Belajar dari sipemberi literatur (guru) pada saat melakukan kegiatan mengajar di dalam kelas. Sehingga mereka mendapatkan seperangkat keterampilan dan kemampuan dalam membaca, menulis, berhitung, serta memecahkan masalah pelajaran dalam dirinya.” Pungkasnya.(Jaya Mulya /FP)