Hukum & KriminalLagi, Penganiayaan Ulama Terjadi Menimpa Brigade Persis

Lagi, Penganiayaan Ulama Terjadi Menimpa Brigade Persis

BANDUNG,(Fokuspantura.com),-  Aksi kekerasan kembali menimpa ulama Kota Bandung kali ini menimpa Komandan Brigade Organisasi Keagamaan Persatuan Islam (Persis) H.R Prawoto. Ia  telah dianiaya oleh AM(45), saat berada dikediamannya, tepatnya di kecamatan Bandung Kulon , Kota Bandung,Kamis (1/2/2018). Sekitar pukul 07. 00 wib.

Kapolrestabes  Bandung, AKBP Hendro Pandowo mengungkapkan  kronologi kejadian tersebut  berawal ketika pelaku AM (45)  menggedor rumah korban dengan mengambil potongan besi, karena tidak dijawab oleh  korban, pelaku kemudian merusak atap rumah korban dengan melempari batu, selanjutnya korban menegur pelaku dan pelaku mengejar korban sambil membawa potongan besi, korban terjatuh dan langsung dipukuli.

Akibat pemukulan pelaku, korban mengalami luka serius hingga dilarikan ke rumah sakit, namun sayangnya nyawa korban tidak tertolong. Tak lama dari kejadian tersebut, pelaku penganiayaan sudah ditangkap, dari hasil penyelidikan pelaku memilki kelainan jiwa.

Sekretaris Pimpinan Pusat Persatuan Islam(Persis), Haris Muslim,  membenarkan penganiayaan ini  belum memiliki motif yang jelas, karena pelaku di indikasikan orang gila, namun harus dipastikan dan diperiksa apakah betul  ia mengalami sakit jiwa atau tidak.

Persitiwa sebelumnya pada  akhir bulan januari, Pimpinan Pondok Pesantren Al Hidayah   Cicalengka, Kabupaten Bandung , Kyai Umar Basri, telah di aniaya usai sholat subuh, aksi pemukulan yang belakang  disebut dilakukan pula  dengan motif yang sama yakni oleh seorang yang memiliki kelainan jiwa, kini pelaku sudah ditangkap polisi.

ads

Baca Juga
Related

Perda Pengembangan Ekonomi Kreatif  Proteksi UMKM Jawa Barat

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Pemerintah Daerah dan DPRD Propinsi Jawa Barat telah...

Ono Surono; Pernyataan Ketua KPL Mina Sumitra Menyesatkan

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Pernyataan terbuka Ketua KPL Mina Sumitra bahwa selama ini...

Tim SAR Hentikan Pencarian Sementara, Ini 14 ABK Belum Ditemukan

KANDANGHAUR,(Fokuspantura.com),- Kepala Kantor Basarnas Jawa Barat, Deden Ridwansah, mengatakan,...

PPK dan Panwascam Datangi Mapolsek Karangampel 

  INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),-  Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Ketua...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu