Hukum & KriminalKPAI Dorong Kasus Oknum Guru Cabuli 65 Siswa Dihukum Berat

KPAI Dorong Kasus Oknum Guru Cabuli 65 Siswa Dihukum Berat

JAKARTA,(Fokuspantura.com),- Publik kembali dikejutkan oleh kasus kekerasan seksual yang terjadi di lingkungan sekolah. Kali ini, oknum guru sekolah dasar di Jombang, Jawa Timur, diduga melakukan kekerasan seksual terhadap 65 anak didiknya yang masih berusia 8-11 tahun sejak tahun 2013.

Komisi Perlindungan Anak Indoensia (KPAI) menurunkan tim pengawasan atas dugaan oknum guru SMP Negeri 6 Jombang berinisial ME (48) yang disangka mencabuli 65 siswinya. Dalam kunjungannya ke sekolah tersebut, KPAI mendorong Kapolda Kawa Timur memberikan hukuman yang layak dengan perbuatannya tak hanya terancam hukuman pidana 15 tahun penjara, tapi juga bisa ditambah sepertiga serta hukuman kebiri.

“Ini karena pelaku orang dekat korban. Selain itu, tindakan pencabulan terhadap para korban dilakukan secara berulang. Karena itu kecuali ancaman 15 tahun penjara, bisa ditambah sepertiga hukuman serta kebiri,” ujar Retno Listyarti.

Diduga, kekerasan seksual dilakukan oknum guru tersebut di dalam kelas, kolam renang dan bus pariwisata, bahkan disaksikan siswa lainnya.

Berkaitan dengan proses perkembangan penanganan kasus tersebut oleh unit PPA Polda Jatim, maka KPAI menurunkan tim ke Surabaya. Untuk itu, tim akan menemui pihak kepolisian pada untuk melakukan pengawasan lebih inten terkait perkembangan kasus tersebut.

Diberitakan sebelumnya, oknum guru inisial ME dilaporkan ke Polres Jombang karena diduga mencabuli puluhan siswinya. Guru Bahasa Indonesia asal Kecamatan Jombang Kota ini menggunakan modus rukyah untuk mengusir setan dari tubuh para korban.

Dalam praktiknya, pelaku diduga meraba bagian sensitif para siswi. Bahkan ada satu korban yang disetubuhi oleh pelaku di gudang musala. Oknum guru tersebut kini dalam tahanan Polres Jombang.

ads

Baca Juga
Related

Wabup Buka Training Pelajar Se-Jabar

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Para pelajar saat ini harus menjadi pelajar yang...

Galian Pipa di Tenajar Undang Kecelakaan

KERTASEMAYA,(Fokuspantura.com),– Satu kendaraan yang membawa mesin penggiling padi atau...

SBH Desak Pemprov dan Dinkes Jabar Pantau Penderita Virus Corona

CIREBON,(Fokuspantura.com),- Anggota Komisi 1 DPRD Propinsi Jawa Barat, Sri...

Lagi, Kantor Bupati Indramayu Didemo Petani Tebu

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Ribuan masyarakat petani tebu tanah PG Rajawali II,...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu