MAJALENGKA,(Fokuspantura.com),- Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Anton Charliyan mengungkapkan banyak titipan ke dirinya yang ingin jadi Kasat Lantas dan Kanit Regident.
“Banyak titipan internal dan eksternal ingin jadi Kasat Lantas dan Kanit Regident, namun tidak ada yang minta jadi Binmas atau Sabhara,”ungkap Anton Charliyan saat kunjungan kerja di Mapolres Majalengka, Rabu (02/08).
Dikatakan dia, yang minta jadi Kasat Lantas atau Kanit Regident itu padahal satu angkatan dan yang akan digantinya baru menjabat tiga bulan.
“Satu angkatan saja sudah saling sikut. Jadi anggota itu harus loyal, harus hormat kepada senior dan rekan,”pesan Irjen Anton.
Kapolda Jawa Barat Irjen Anton dalam kunjungannya juga menampilkan para Polwan berprestasi seperti Bripda Kinanti dan Bripda Ismi yang viral dengan bom pancinya.
“Dengan elektabilitas Polri untuk Polwan diatas 90 persen tolong diberdayakan karena kepercayaan masyarakat tinggi seperti di Polda ada Garda khusus Polwan yang mempunyai kemampuan beladiri dan menembak bahkan sampai juara PON dan Sea Games,”tukas Irjen Anton.(Anugraha)