Fokus NewsRegionalHari Ini, Pemkab Lakukan Rotasi-Mutasi

Hari Ini, Pemkab Lakukan Rotasi-Mutasi

CIREBON,(Fokuspantura.com),– Kepala Badan Kepegawaian dan Pengelolaan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Cirebon, Supadi Priyatna mengaku bakal melakukan mutasi sejumlah pejabat di lingkungan PNS di Kabupaten Cirebon.

“Besok (hari ini, red) ada kegiatan di Aula Graha Cakrabuana BKPSDM Kabupaten Cirebon, akan ada mutasi dan rotasi untuk pejabat eselon II III IV dan Fungsional di lingkungan Pemkab oleh Bupati Cirebon,” katanya, Rabu (9/8).

Menurut Supadi, jumlah pejabat yang dimutasi dan rotasi, secara detailnya tidak hafal, namun dirinya mengatakan ada puluhan pejabat.

“Mutasi ini, salah satu syarat untuk mengisi kekosongan karena pensiun, sudah dilakukan open biding. Dari situlah, segera dilantik dan dikukuhkan,” ungkapnya.

Berdasarkan surat undangan yang tersebar, tercatat di dalam surat itu, disampaikan adanya mutasi mulai dari eselon II III IV dan fungsional.

Muncul prediksi rumor dilapangan,  sejumlah pejabat santer bakal menduduki kursi jabatan strategis, anta lain Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon akan dijabat oleh, Hj Enny Suhaeni SKm, M. Kes, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Cirebon oleh, Abdullah Subandi.

Juga Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Cirebon dijabat, Sugeng Darsono, Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Cirebon diisi, Sumantri, serta Direktur Utama RSUD Waled Kabupaten Cirebon, dr Budi Soenjaya. (CT/son)

ads

Baca Juga
Related

Bupati Anna Tindak Lanjuti Kerugian PD BWI Rp3,1 Miliar

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Bupati Indramayu, Hj. Anna Sophanah menanggapi kondisi kerugian...

Jalan Propinsi di Indramayu Minim PJU, Ini Kata Aleg Kasan Basari

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Beberapa ruas jalan Propinsi di Kabupaten Indramayu saat...

Yoseph Umarhadi Sapa Warga Indramayu Timur

INDRAMAYU, - Anggota komisi V DPR RI, Yoseph Umarhadi...

Kang Uu Siap Kembangkan Ekonomi Syariah di Jabar

KUNINGAN,(Fokuspantura.com),- Masyarakat Kecamatan Subang, Kabupaten Kuningan menginginkan pemerintah mendorong...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu