PolitikFokus ParlemenH.Sirojudin Penuhi Aspirasi Nelayan Majakerta

H.Sirojudin Penuhi Aspirasi Nelayan Majakerta

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Kiprah politisi PDI Perjuangan asal Kecamatan Balongan, H.Sirojudin telah berhasil memenuhi keinginan dan aspirasi yang diharapkan konsetuen diwilayah daerah pemilihan Indramayu I meliputi Kecamatan Balongan, Indramayu, Pasekan, Sindang, Arahan, Cantigi dan Lohbener.

Situasi akrab penuh antusias dari kader dan pendukungnya itu, terlihat saat menggelar Silaturrahmi dan Reses yang dilakukan Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu dibeberapa tempat. Berbagai aspirasi menyangkut sarana infrastruktur jalan dan fasilitas umum lainnya disampaikan dalam pertemuan reses.

Saat bersilaturrahmi dengan masyarakat nelayan Desa Majakerta, Kecamatan Balongan, Sabtu(11/11/2017) di Aula KUD Baita Mina Lestari misalnya, Ketua Fraksi PDI Perjuangan ini telah membantu pengurus KUD dengan memperjuangkan fasilitas kantor sekretariat yang sebentar lagi rampung dibangun. Bentuk perjuangan yang sudah diterima masyarakat nelayan Majakerta bukan hal yang mudah, dibutuhkan proses yang panjang. Tentunya bagaimana dalam meyakinkan dan mengawal anggaran yang ada di Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Indramayu.

“Sebagai putra daerah dan asli kelahiran Desa Majakerta, sudah menjadi kewajiban saya untuk membantu para nelayan dan masyarakat yang membutuhkan, apalagi sektor nelayan ini, kita juga punya wakil di senayan mas Ono Surono,”ungkap H.Sirojudin usai kegiatan reses.

Dikatakannya, dalam perkembangan hasil reses yang dapat diserap, ia diminta oleh para konsetuen agar dapat mewujudkan terbangunnya Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (MDTA) di Desa Majakerta.

Menurutnya, aspirasi dan usulan pembangunan MDTA, tentu pihaknya sudah memperoleh pengalaman tahun 2016 lalu bersama tokoh masyarakat Desa Sudimampir, politisi yang berdomisili di Desa Tegalsembadra ini sudah mewujudkan dan membantu masyarakat untuk terwujudnya bangunan MDTA.

“Alhamdulillah, MDTA di Blok Talam Desa Sudimampir sekarang sudah berdiri, mangga silahkan dicek, upaya itu berkat kerjasama dengan seluruh masyarakat,”tuturnya.

Ia menegaskan, menjadi politisi yang diharapkan oleh seluruh lapisan masyarakat tidak semudah membalikan telapak tangan, dibutuhkan keseriusan, bisa mengatur waktu untuk bersilaturrahmi termasuk terus menjalin komunikasi dengan seluruh warga masyarakat bahkan terkadang kepentingan konsetuan diatas kepentingan keluarga.

“Karena kami adalah petugas partai yang dipercaya oleh partai agar bisa mengerti keadaan dan keinginan rakyat, bahkan ajang silaturrahmi ini bukan saat masa reses saja, tetapi terus kami lakukan setiap saat,”imbuhnya.

Ia berharap, perjuangan yang selama ini dilakukan untuk kepentingan konsetuen agar dapat dijaga dengan baik, karena bantuan infrastruktur maupun yang lainnya, dilakukan dalam rangka untuk membantu masyarakat dalam meningkatkan taraf kesejahteraan.

Sebelumnya, H. Sirojudin melakukan Silaturrahmi dan Reses di Blok Waledan Desa Lamarantarung Kecamatan Cantigi, Jumat, (10/11/2017). Agenda Ketua Fraksi PDI Perjuangan ini meninjau pembangunan jalan desa, memberikan bantuan sarana olah raga kepada pemuda dan meninjau lokasi Bendungan Karet Waledan.

ads

Baca Juga
Related

Rumah Dibobol Maling, Pelaku Angkut Barang dengan Pick Up

INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),- Sebuah rumah milik Leli (33 tahun) di Blok...

Baligo Cagub RK – DMS Dirusak Orang Tak Dikenal

SUBANG,(Fokuspantura.com),- Sejumlah baliho bergambar pasangan Cagub Jawa Barat Ridwan...

GP Ansor Indramayu Andil Tekan Tingginya Perkawinan Dini dan Perceraian

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Tingginya angka perkawinan dini dan perceraian di Kabupaten...

Camat Natsir Dikukuhkan Jadi Ketua Mabiran Adiwerna

SLAWI,(Fokuspantura.com), - Camat Adiwerna, Mokhammad Natsir, S.Sos resmi dilantik...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu