PolitikFokus ParlemenDPRD Apresiasi Keputusan Bupati Nina Terkait Pelantikan Kuwu

DPRD Apresiasi Keputusan Bupati Nina Terkait Pelantikan Kuwu

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Ketua DPRD Kabupaten Indramayu, Syaefudin menyampaikan apresiasi kepada Bupati Indramayu, Nina Agustina, berserta jajaran Pemkab Indramayu atas keberhasilan proses dan tahapan pelaksanan Pemilihan Kuwu (Pilwu) serentak digelar 2 Juni 2021 dalam masa Pandemi Covid-19 secara sukses, kondusif dan demokratis.
 
Menurutnya, keberhasilan Pemkab Indramayu terhadap pelaksanaan Pilwu serentak secara langsung di monitor oleh Kementerian Dalam Negeri lewat virual dan mendapat apresiasi yang luar biasa adalah sungguh prestasi yang sudah dapat disaksikan bersama termasuk kehadiran Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum yang memantau secara langsung di beberapa TPS.
 
“Apresiasi ini bukan tanpa dasar dan memang sudah bisa disaksikan bersama bahwa pelaksanaan Pilwu serentak di masa Pandemi Covid-19 tidak menjadi kluster penularan baru, aman dan kondusif,”kata Syaefudin usai menerima perwakilan Kuwu Terpilih di Pendopo Indramayu, Selasa,(10/8/2021).
 
Ia mengatakan, proses tahapan yang belum terlaksana saat ini yakni pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan merupakan agenda terahir, namun dengan situasi penerapan Pelaksanaan Pembahasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), agend tersebut menjadi terkendala oleh aturan yang membatasi.
 
 
Lagi lagi, dengan kelonggaran yang ada pada penerapan PPKM Level 3 saat ini di Kabupaten Indramayu, Bupati Nina Agustina, sudah memutuskan untuk menggelar pelaksanaan pelantikan pada 16 Agustus 2021 dengan virtual adalah keputusan yang sangat bijak dan patut diapresiasi oleh semua pihak dengan dasar jawaban Surat Mendagri yang baru saja diterima.
 
“Kami berharap, keputusan ini bisa dijaga oleh teman-teman Kuwu pada saat pelaksanaan nanti, karena kami sangat maklum, bagaimana euforia yang terjadi nanti dari para pendukung, namun saat nanti mohon bisa dijaga dengan Prokes,”katanya dihadapan puluhan Kuwu Terpilih.
 
Dengan gaya khas, politisi Partai Golkar ini, menunjukkan contoh kebiasaan gotong royong dan kebersamaan masyarakat saat momentum apapun di tengah – tengah tradisi yang masih melekat, bahkan sampai mengantar orang sakit saja, kata Kang Udin, minimal tiga hingga dua mobil. Apalagi momentum bersejarah bagi calon Kuwu yang diusung dan menang pada kontestasi Pilwu kemarin.
 
“Ini yang perlu di antisipasi Ibu Bupati,” katanya sambil melempar ke Bupati Nina disambut tawa.
 
Ia berharap, pelaksanaan pelantikan Kuwu terpilih nanti dapat berjalan dengan lancar dan tidak menjadi kluster penyebaran Covid-19 yang masih menjadi keseriusan pemerintah saat ini.
 
“Kami atas nama pribadi dan Pimpinan DPRD Kabupaten Indramayu, menyampaikan selamat dan sukses bagi Kuwu yang terpilih,”pungkasnya.
 
 
 
 
ads

Baca Juga
Related

Eryani Sulam Desak Disdikbud Jabar Perbaiki Kuota PPDB Sekolah

BANDUNG,(Fokuspantura.com),- Anggota Komisi 5 DPRD Propinsi Jawa Barat, Eryani...

MP BPJS dan BPJS TK Kerjasama Perluas Kepesertaan

CIREBON,(Fokuspantura.com), Masyarakat Peduli Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (MPBPJS) dan...

Batal Mundur, Wabup Lucky Hakim Syaratkan Program Pro Rakyat Dijalankan

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Pasca Wakil Bupati Indramayu, Lucky Hakim bertemu dengan Gubernur...

Polisi Sebarkan Foto DPO Awak Bus Bhinneka Terlibat Pembunuhan

CIREBON,(Fokuspantura.com), - Kasus penganiayaan yang dilakukan sejumlah awak Bus...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu