Fokus NewsRegionalDompet Dhuafa Bersama BSM KC Bandung Ahmad Yani Hadirkan Bilik Antiseptik Se...

Dompet Dhuafa Bersama BSM KC Bandung Ahmad Yani Hadirkan Bilik Antiseptik Se Jawa Barat

BANDUNG,(Fokuspantura.com),- Upaya cekal (Cegah Tangkal) penyebaran Covid-19 semakin meluas, Dompet Dhuafa Jabar berkolaborasi dengan Bank Syariah Mandiri (BSM) KC Bandung Ahmad Yani hadirkan bilik Antiseptik atau Anticeptic Body Chamber di 10 (sepuluh) titik di Jawa Barat.
 

“Ini adalah salah satu komitmen kami dari Bank Syariah Mandiri bekerja sama dengan Dompet Dhuafa Jabar untuk sama-sama memerangi Covid-19, agar seluruh pegawai dan masyarakat juga sehat selalu,” ujar Branch Manager BSM KC Bandung Ahmad Yani, Dimas Al Ichsan, dalam rilis yang diterima, Senin (20/4/2020) kemarin. 

Menurutnya, 10 titik lokasi yang akan dipasang antiseptik Body Chamber adalah Kota Bandung, Sukabumi, Cimahi, Cirebon dan beberapa kot besar di Jawa Barat.

“Terima kasih kepada Dompet Dhuafa Jabar atas kolaborasinya menghadirkan Antiseptic Body Chamber ini,“ tuturnya.

Sementara itu, Pimpinan Cabang Dompet Dhuafa Jabar, Andriansyah, mengapresiasi langkah BSM KC Bandung Ahmad Yani, yang telah bersedia bergabung dalam kolaborasi kebaikan melawan Covid-19. Menurutnya, saat ada wabah seperti Covid-19 perlu banyak kolaborasi yang dilakukan oleh seluruh komponen masyarakat tak hanya mengandalkan pemerintah.

“Kami apresiasi atas kolaborasi yang dilakukan Dompet Dhuafa Jabar dan BSM KC Bandung Ahmad Yanin dalam hadirkan Antiseptic Body Chamber ini. Semoga ikhtiar ini menjadikan penyebaran Covid-19 berkurang dan wabah ini berakhir,” ujar Andriansyah.

Dompet Dhuafa Jabar akan terus berupaya dalam menghadirkan Antiseptic Body Chamber ini untuk masyarakat Jawa Barat, terutama di wilayah-wilayah yang sudah ditetapkan sebagai Zona Merah seperti Kota Bandung dan beberapa kota lainnya di Jawa Barat.

Seperti diketahui, Dompet Dhuafa adalah lembaga Filantropi Islam yang berkhidmat dalam pemberdayaan kaum Dhuafa dengan pendekatan budaya melalui kegiatan filantropis (welasasih) dan wirausaha sosial. Selama 26 tahun, Dompet Dhuafa telah memberikan kontribusi layanan bagi perkembangan umat dalam bidang sosial, kesehatan, ekonomi, dan kebencanaan serta CSR.

ads

Baca Juga
Related

Korupsi Anggaran Covid-19 di Indramayu Terbongkar Kerugian Rp4,6 Miliar

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Kepolisian Resort Indramayu, Jawa Barat, berhasil melakukan pengungkapan kasus...

Ratusan Calon Siswa Daftar PPDB SMAN 1 Sindang

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Hari pertama pembukaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun...

Lagi, Satu Jamaah Haji Asal Indramayu Meninggal Dunia

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Berita duka kembali menimpa keluarga jamaah haji asal...

Ihwal Pungutan Rastra, Kuwu Tempel Kembalikan Infak Baznas

LELEA,(Fokuspantura.com),- Pelaksanaan distribusi Beras Sejahtera (Rastra) bagi 453 KPM...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu