banner 728x250

Baher Gandeng Bapeten Beri Pemahaman Pemanfaatan Tenaga Nuklir Kepada Masyarakat Indramayu

banner 120x600
INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),-  Anggota Komisi VII DPR RI Bambang Hermanto bersama Badan Pengawas Tenaga Nuklir (Bapeten) mengadakan Desiminasi Perencanaan Program Pengawasan Pemanfaatan Tenaga Nuklir di Indonesia kepada masyatakat dan relawan Bambang Hermanto di Indramayu. Sabtu, (26/11/2022).
 
Kegiatan yang dilaksanakan di Aula pertemuan di salah satu rumah makan yang berada di Kecamatan Widasari itu menghadirkan narasumber langsung dari Bapeten.
 
Anggota Komisi VII DPR RI, Bambang Hermanto mengatakan, desiminasi atau penyampaian informasi terkait perencanaan program pengawasan pemanfaatan tenaga nuklir ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang nuklir yang selama ini tidak sedikit masyarakat yang menilai nuklir sebuah hal yang negarif.
 
“Kebetulan kita menggandeng Bapeten untuk mensosialisasikan kepada masyarakat terkait dengan nuklir. Salah satu tujuannya adalah memberikan pemahaman kepada masyarakat apa itu nuklir. Karena selama ini apa yang ada dalam pikiran masyarakat pada umumnya, yang namanya nuklir itu selalu negarif,” ucapnya.
 
Namun setelah dilakukan penelitian, lanjut Baher, sapaan akrab Bambang Hermanto, ternyata tenaga nuklir banyak manfaatnya di berbagai bidang.
 
“Manfaatnya bisa digunakan di bidang kesehatan, pertanian, pembangkit dan lainnya,” jelasnya.
 
Oleh karena itu, Bapeten sebagai mitra komisi VII, memberikan desiminasi atau pemahaman kepada masyarakat khususnya masyarakat Indramayu yang berada di Dapil III. 
 
“Tentunya kegiatan ini agar masyarakat mengetahui lebih jelas, terkait apa itu Bapeten, Nuklir, manfaat nuklir, dampak dan lainnya,” katanya.
 
Sementara itu, Koordinator Komunikasi Publik Badan Pengawas Tenaga Nuklir, Abdul Qohar menjelaskan, tenaga nuklir ini memiliki banyak manfaatnya. Bahkan di Indonesia, tenaga nuklir banyak dimanfaatkan untuk diberbagai bidang.
 
“Bidang keaehatan itu mulai dari rontgen, pengobatan penderita kangker dan lainnya. Kalau di bidang industri banyak di gunakan di industri kertas maupun baja. Bahkan di bidang penelitian maupun di bidang pertanian,” jelasnya.
 
Terkait dengan program Bapeten dalam jangka menengah ataupun jangka panjang, Qohar mengatakan, Bapeten yang merupakan badan pengawasan, jadi harus selalu siap melakukan pengawasan. 
 
“Saat ini, kalau masalah energi baru terbarukan, dalam jangka panjang, kita sudah memasukkan rencana pengawasan PLTN. Tapi sekarang, kita melakukan pengawasan rumah sakit, industri. Tapi kalau ada rencana investor ingin membangun PLTN, kita harus siap melakukan pengawasan.”Pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu