INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Indramayu, Mulya Sejati, mengatakan, Anggota Legislatif (Aleg) DPRD Propinsi Jawa Barat, Syamsul Bachri tercatat sebagai relawan PMI Indramayu yang rutin melakukan donor darah setiap tiga bulan sekali.
Politisi PDI Perjuangan Dapil Jabar 12 ini, sudah rutin setiap pulang ke Indramayu untuk mendonorkan darahnya di PMI Kabupaten Indramayu.
“Terimakasih kepada Pak Syamsul Bachri yang sudah lama menjadi relawan PMI Indramayu,” katanya saat dihubungi Fokuspantura.com.
Menurutnya, Anggota Komisi 2 DPRD Propinsi Jawa Barat ini selalu menyempatkan hadir di PMI Indramayu secara rutin bersama rekan pengurus PDIP Indramayu ditengah kesibukan dirinya menemui konstituen di Kabupaten Indramayu.
Bahkan bukan hanya Aleg Syamsul Bachri, beberapa politisi lain yang aktif juga masih ada dan rutin seperti mantan Wakil Bupati Indramayu Lucky Hakim selalu aktif hadir mendonor darah di PMI Indramayu.
“Beliau selalu aktif mendonor di PMI, kami mengucapkan terimakasih,” tuturnya.
Sementara itu, Anggota DPRD Propinsi Jawa Barat, Syamsul Bachri, membenarkan jika dirinya selama ini aktif mendonorkan darah di PMI Indramayu sebagai bentuk kepedulian sosial untuk sesama.
Menurut Syamsul, setetes darah yang disumbangkan, sangat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan. Maka keikhlasan dan niat baik Anggota Bapemperda DPRD Jawa Barat ini diyakini menjadi ladang amal yang baik untuk masyarakat Kabupaten Indramayu.
“Memang betul kami rutin mendonor darah di PMI Indramayu,” pungkas Bacaleg DPR RI PDI Perjuangan kelahiran Indramayu ini.