PolitikFokus ParlemenAleg Kasan Basari Jalin Silaturahmi Bersama Tokoh Inbar

Aleg Kasan Basari Jalin Silaturahmi Bersama Tokoh Inbar

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Anggota DPRD Propinsi Jawa Barat, Kasan Basari, terus melakukan komunikasi dan silaturahmi bersama tokoh Indramayu Barat (Inbar), Sabtu 25 Maret 2023.

Salah satu tokok Indramayu Barat yang ditemui adalah mantan Bupati Indramayu, Supendi di salah satu acara di Kecamatan Anjatan.

Dalam obrolan tersebut, Anggota Komisi IV DPRD Propinsi Jawa Barat, membahas tentang informasi dan perkembangan perjuangan pemekaran Indramayu Barat yang saat ini menunggu keputusan pemerintah pusat.

“Alhamdulillah kami berkesempatan bersilaturahmi dengan tokoh Indramayu Barat yang juga mantan Bupati Indramayu, Supendi,” kata Kasan.

Disamping pembahasan pemekaran, Ketua DPC Partai Gerindra itu juga menyampaikan beberapa program yang sudah dipersiapkan Pemprov Jabar diantaranya program Rutilahu dan pembenahan infrastruktur jalan yang ada di Kabupaten Indramayu.

Ia berharap, kehadirannya bersama tokoh Indramayu Barat dapat terus membangun sinergi dan kebersamaan dalam membangun Kabupaten Indramayu, termasuk bagaimana program – program Pemprov Jabar yang sudah diperjuangkan dapat bermanfaat untuk masyarakat di Dapil Jabar 12.

“Semoga kehadiran kami sebagai wakil rakyat di Jawa Barat bermanfaat untuk masyarakat Kabupaten Indramayu,” pungkas Kasan.

Sementara itu, Tokoh Indramayu Barat yang juga Ketua Paguyuban Masyarakat Indramayu Barat, Supendi, menyambut baik silaturahmi Anggota DPRD Propinsi Jawa Barat, Kasan Basari disela sela acara Pembentukan YLBH Petani Kabupaten Indramayu.

“Semoga dukungan dari semua pihak untuk terwujudkan pemekaran Indramayu Barat menjadi modal Perjuangan kami,” tutur Mantan Bupati Indramayu Periode 2016-2021 ini.(red)

ads

Baca Juga
Related

Pendaftar Calon Bupati Partai Golkar Indramayu Membludag

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Proses penjaringan Bakal Calon Bupati Indramayu yang dilakukan...

Hantam Mobil Tronton Parkir, Pengendara Motor Tewas

LOSARANG,(Fokuspantura.com),- Nasib naas menimpa Trismantoro (32) Warga Blok Kacep...

Dana Desa Tahap 1 Tuntas Dicairkan Rp127,1 Miliar

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Pemerintah Daerah Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, melalui Badan...

Rencana Pembangunan Gitet PLTU Indramayu ll Ricuh

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Isue pembangunan Gardu Induk Tegangan Tinggi (Gitet) PLTU...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu