Hukum & KriminalAkibat Terkena Lemparan Batu Seorang Pelajar Hendak Pulang Sekolah Terluka

Akibat Terkena Lemparan Batu Seorang Pelajar Hendak Pulang Sekolah Terluka

CIREBON,(Fokuspantura.com),– Seorang siswa mengalami luka hingga harus dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD)‎ Waled, Kabupaten Cirebon untuk diberikan penanganan medis.

Siswa luka tersebut, diketahui bernama, Kristal (17) siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Dwi Bhakti Ciledug, Kecamatan Ciledug.

Kristal mengalami luka dibagian kepala akibat terkena lemparan batu dari siswa SMK Al Jabbar Pabuaran.

Ketika itu, pada jam pulang sekolah, rombongan siswa SMK Dwi Bhakti‎ yang melewati jalan raya Ciledug tepatnya Desa Jatiseeng Kidul secara tiba-tiba tanpa sebab yang jelas, langsung dilempari batu oleh anak-anak siswa SMK Al Jabbar‎.

“Kejadian sekira pukul 13.30 WIB. Satu siswa mengalami luka dibagian kepala,” terang Kapolsek Pabuaran, AKP Didin Jarudin melalui Kanitreskrim Rabu (09/08).

Untuk antisipasi pertikaian kedua sekolah tersebut tidak berlanjut, Polsek Pabuaran ‎mengumpulkan guru Bimbingan Konseling (BK) dan orang tua murid kedua belah pihak, untuk membuat pernyataan damai. (Son)

ads

Baca Juga
Related

BPBD Indramayu Ajak Warga Pesisir Waspada Banjir Rob

INDRAMAYU (Fokuspantura.com),- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Indramayu...

Anak Gadis Tak Kunjung Pulang, Orang Tua Lapor Polisi

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- NNS (16 tahun) pelajar kelas IX SLTP di...

Publikasi Kehilangan STNK Kendaraan 

Telah menghadap ke Redaksi Fokuspantura.com, pemilik unit kendaraan roda...

Pemdes Cangkingan Wujudkan Desa Hijau Menuju Smart Living

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),-  Pemerintah Desa (Pemdes) Cangkingan, Kecamatan Kedokan Bunder menjadi satu-satunya...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu