SUBANG,(Fokuspantura.com),– 6 titik rawan macet di jalur pantura Subang, Jawa Barat selama arus mudik dan arus balik harus menjadi perhatian pemudik. Sebab menurut Kapolsek Ciasem, Kompol Dadang Cahyadiawan, kemacetan saat mudik paling parah dan sulit dihindari ada dijalur pantura kecamatan Ciasem. Yakni perempatan pasar Sukamandi, Pertigaan Sukamandi menuju Purwadadi dan perempatan pasar Ciasem, paparnya kepada koran ini, Rabu (7/6/2017) kemarin di Mapolsek Ciasem.
“Tiga titik tersebut setiap tahunnya memang selalu menjadi langganan kemacetan saat mudik, kemacetan ditiga titik ini sulit dihindari karena tidak ada jalur alternatif untuk mengalihkan lalu lalang kendaraan warga yang beraktivitas, khususnya saat keluar masuk pasar. Baik pasar sukamandi maupun pasar Ciasem,” ujar Dadang Cahyadiawan.
Sementara dari pertigaan srengseng, perempatan Sodong Patokbeusi, perempatan pasar Sukamandi, Pertigaan Sukamandi menuju Purwadadi, perempatan pasar Ciasem dan perempatan pasar Pusakanegara, itulah titik-titik kemacetan yang diperkirakan akan menggangu arus lalu lintas para pemudik.
Jalur Pantura Subang, Jawa Barat, merupakan salah satu jalur mobilisasi pemudik menuju Jawa Tengah dan sekitarnya, yang selalu menjadi langganan macet. Hal ini disebabkan banyaknya perempatan dan pasar tumpah disepanjang jalur yang menyebabkan terganggunya arus lalu lintas pemudik.
Seperti perempatan pasar Sukamandi dan Pasar Ciasem, keduanya merupakan pasar tumpah yang memakan badan jalan. Sedangkan pertigaan Sukamandi menuju Purwadadi adalah jalur alternatif kabupaten, sebagai jalur untuk mengalihkan kendaraan pemudik saat terjadi kepadatan dijalur pantura, jelasnya.
“Selain pasar tumpah dan lalu lalang dari aktiftas warga, pom bensin juga bisa memicu kemacetan, karena antrian selalu mengular ke badan jalan hingga menyebabkan kemacetan,” lanjut Kapolsek Ciasem.
Hal yang sama juga disampaikan Kapolsek Pamanukan dan Pusakanegara yang masing-masing wilayahnya memiliki beberapa titik kemacetan seperti halnya pom bensin Sukasari dan pom bensin kotasari serta pasar tumpah dan perempatan Pusakanegra yang selalu menjadi titik kemacetan saat mudik Lebaran. (Ahya Nurdin)