EdukasiSMKN 1 Sukra Gelar PTS Berbasis Android

SMKN 1 Sukra Gelar PTS Berbasis Android

SUKRA, (Fokuspantura.com),- Mekanisme ujian berbasis komputer yang diaplikasikan dengan gadget berbasisi android, mulai dikembangkan di SMKN I Sukra. Kali ini penggunaan teknologi tersebut diterapkan pada pelaksanaan Penilaian Tengah Semester (PTS) ganjil tahun pelajaran 2018/2019, yang diselenggarakan sejak Senin – Jum’at1(1- 5/10/2018).
 
Kepala SMKN I Sukra, Iis Setiawati, MM.Pd, melalui Ketua Panitia PTS sekaligus pengelolah IT, Diar Dinati, S.Com, mengatakan, penyelenggaraan PTS berbasis android, dinilai lebih efektif dimana materi ujian sudah teraplikasikan pada hand phone peserta dan masing – masing peserta tersebut dapat mengetahui jumlah nilai  yang akan muncul pada gadget usai mengerjakan soal, kemudian untuk kontroling dan pengawasan lebih praktis dimana perangkat peserta terkoneksi dengan perangkat yang ada di ruang panitia penyelenggara PTS.
 
Disamping itu, lanjut Diar, pelaksanaan PTS berbasis android juga dimaksudkan untuk melatih siswa tentang asfek positif penggunaan android untuk kepentingan pendidikan, yang selanjutnya bisa digunakan pula untuk mambantu penyelenggaraan KBM dimana guru bisa menyampaikan materi pelajaran ataupun tugas dan latihan melalui jaringan internet dengan fasilitas aplikasi android sehingga siswa tidak tertinggal.
 
“PTS berbasis android dengan aplikasi edmodo ini selain efektif juga lebih efesien,” ujarnya.
 
Ia mengatakan, kegiatan ini adalah kali pertama diselenggarakan SMKN I Sukra sehingga ada beberapa siswa yang belum siap menggunakan android karena keterbatasan ekonomi, meski begitu siswa tersebut tetap bisa mengikuti PTS dengan fasilitas komputer yang disediakan panitia, adapun jumlah peserta hanya 400 an siswa karena sebagian siswa sedang mengikuti kegiatan prakerin.
 
“Siswa cukup antusias mengikuti PTS dan bagi siswa yang tidak memiliki android bisa menggunakan komputer yang disediakan panitia dengan aplikasi yang sama,” terangnya 
ads

Baca Juga
Related

Dongkrak Partisipasi Pemilih, Seremonial Program Digelar

INDRAMAYU, (Fokuspantura.com), Road Show Bazar Politik Demokrasi Jabar, menjelang...

Pelajar NU Brebes Ikuti Patriotisme Training

BREBES, (Fokuspantura.com),- Ratusan pelajar Nahdlatul Ulama (NU) dari berbagai...

Karto Tewas Tersengat Listrik

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Seorang tukang servise elektronik bernama Karto (42 tahun),...

Kapolres Indramayu Salurkan Bantuan  Untuk  Kaswati

INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),- Kapolres Indramayu, AKBP Dr. M. Fahri Siregar,...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu