banner 728x250

Distribusi Logistik Pilkada 2024 Kecamatan Patrol Dikawal  Ketat TNI dan Polri

banner 120x600

 

INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),-  Pendistribusian logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati 2024, yang akan dilangsungkan secara serentak besok, Rabu, 27 November 2024, mendapat pengawalan ketat petugas TNI dan Polri. Dimana sebelum pendistribusian, melakukan kegiatan apel terlebih dahulu  di halaman Polsek Patrol, Selasa, 26 Nopember 2024.

Adapun logistik yang didistribusikan dari gedung BPP Patrol meliputi sebanyak 44.462.000 surat suara. Dengan rincian logistik yakni kotak suara, bilik suara, surat suara dan perlengkapan lainnya.

Ketua PPK Kecamatan Patrol, Saiman, memaparkan logistik Pilkada 2024 ini  didistribusikan ke 8 desa se Kecamatan Patrol, lalu disebar di 87 TPS. Sementara untuk surat suara sendiri ada sebanyak 44.462.000.

“Kepada masyarakat yang sudah menerima surat undangan mohon untuk hadir  mulai dari pukul tujuh nol nol sampai pukul tiga belas nol nol. Dan bagi pemilih yang tidak terdaftar di DPT tapi sudah berusia tujuh belas tahun bisa mencoblos di TPS dengan menggunakan KTP elektronik beserta pendukung lainya yaitu biodata penduduk pada pukul dua belas nol nol. Bagi pemilih pindahan yang sudah terdaftar DPT daerah lain tapi sudah mengurus pindah memilih bisa menggunakan hak pilihnya pada pukul sebelas sampai dengan selesai,” ujarnya.

Ia juga mengimbau kepada penyelenggara pemilu agar menjaga kesehatan, bekerja keras, teliti supaya semua yang dikerjakan dapat diselesaikan dengan baik, lancar, dan sukses.

“Tentunya netralitas kita jaga,” imbuh Saiman.

Sementara Kapolsek Patrol, AKP Saripudin, menjelaskan dalam pengamanan pendistribusian logistik Pilkada 2024, menerjunkan sebanyak 14 personil kemudian dibantu dari unsur TNI Koramil 1614/Anjatan, Tantribum Kecamatan Patrol, petugas PPK dan Panwaslucam. Selain itu guna pengamanan di hari H pihaknya sudah siap guna mengamankan berlangsungnya pesta demokrasi yang dilaksanakan secara serentak dengan aman dan kondusif.

“Himbauan yang ingin saya sampaikan terutama kepada masyarakat Kecamatan Patrol, agar tetap menjaga kondusifitas situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif meskipun berbeda pilihan tetapi kita lebih mengutamakan kesatuan dan persatuan,” tegasnya. (Khaerudin/FP).

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu