PolitikFokus ParlemenAleg Syamsul Bachri Muludan Bersama Buya Said Aqil Sirodj di Kecamatan Arahan

Aleg Syamsul Bachri Muludan Bersama Buya Said Aqil Sirodj di Kecamatan Arahan

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Anggota DPRD Propinsi Jawa Barat, Syamsul Bachri, menghadiri acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diselenggarakan oleh DKM Masjid Jami Almubarokah, Desa Pranggong, Kecamatan Arahan, Kabupaten Indramayu, Jumat 13 Oktober 2023.

Kehadiran wakil rakyat Dapil Jabar 12 ini mendampingi Mantan Ketua Umum PBNU, Buya Prof Dr.KH Said Aqil Siradj yang hadir untuk menyampaikan mauidhah hasanah hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW.

“Saya sudah 25 tahun baru bisa hadir menyapa masyarakat Desa Pranggong, yang mayoritas alumni santri Kempek,” ungkap Buya dihadapan jamaah.

Sementara itu, Anggota DPRD Propinsi Jawa Barat, Syamsul Bachri, turut menyimak tausyiah yang disampaikan Buya Said Aqil Siradj didampingi Ketua PWNU Jawa Barat, KH Juhadi Muhamad. 

Syamsul tampak akrab dengan keluarga besar Nahdiyin di Kabupaten Indramayu terlebih, ia memiliki kedekatan keluarga denga Mantan Ketua Umum PBNU Buya Said Aqil Siradj dari jalur ibu kandung yang ada di Kempek, Palimanan, Cirebon.

“Karena masih ada darah keluarga dengan Buya Said Aqil Siradj, maka saya mendampingi beliau saat mengisi ceramah agama di Desa Paranggong,” tutur Anggota Komisi 2 DPRD Propinsi Jawa Barat yang saat ini akan mencalonkan diri sebagai Caleg DPR RI Dapil Jabar 8.

ads

Baca Juga
Related

Fraksi PDIP dan PKB Apresiasi Raihan Opini WTP Pemkab Indramayu

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),- Dua Fraksi DPRD Kabupaten Indramayu yakni PDI Perjuangan...

Tim Kemendagri Datangi Pendopo Indramayu

INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),- Utusan Kementerian Dalam Negeri mendatangi Pendopo Indramayu...

Lagi, Maling Motor Tewas Dihakimi Massa

INDRAMAYU,(Fokuspantura.com),-  Kebrutalan massa terjadi di Desa Kaplongan Lor, Kecamatan...

Pelaku Curas Digelandang setelah Jadi DPO Polisi

MAJALENGKA,(Fokuspantura.com),- Seorang pelaku penodongan disertai aksi pencurian kendaraan bermotor,...
- Advertisement -

FokusUpdate

Popular

Mau copas berita, silahkan izin dulu
Mau copas berita, silahkan izin dulu