INDRAMAYU, (Fokuspantura.com),- Perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan dilangsungkan beberapa bulan kedepan, para petinggi partai dan Bakal Calon Bupati (Bacabup) dan Bakal Calon Wakil Bupati (Bacabup) mulai memajang poster maupun baligho di beberapa lokasi strategis, dengan maksud mensosialisasikan kepentingan pencalonan pada kontestasi politik di daerah, sepetinya menyulut pemikiran subyektik dari kelompok tertentu.
Hal itu terlihat dari prilaku negatif sejumlah oknum yang dengan sengaja melalukan pengrusakan salah satu baligho petinggi partai yang ada di Kabupaten Indramayu, yang sontak viral di laman media sosial (medsos), tentang baligho Ketua DPD Partai Nasdem, Lucky Hakim yang dirusak oleh oknum di wilayah Kecamatan Juntinyuat Kabupaten Indramayu, Selasa, 2 April 2024, dini hari sekitar pukul 01.26 WIB.
Menanggapi peristiwa tersebut, Wakil Ketua OKK Partai NasDem Taufik Hadi Sutrisno, kepada Fokuspantura.com, Selasa 2 April 2024 mengatakan, pihaknya menyayangkan dengan ulah pelaku yang merobek baliho foto Ketua DPD Partai NasDem Lucky Hakim. Padahal Baliho foto Lucky Hakim yang belum lama terpasang di Bilbord ukuran 3×5 meter di sekitar samping SPBU Jalan Junti Kecamatan Juntinyuat Kabupaten Indramayu Jawa Barat itu bertemakan ucapan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa di Bulan Ramadhan. Bukan Baliho yang bermuatan politik atau bertuliskan calon bupati. namun entah kenapa ada yang usil hingga hanya rangka baliho saja yang terlihat.
“Kami pasang baliho foto Ketua NasDem Lucky Hakim itu tanggal 20 Maret 2024, dan artikel di baliho nya juga ucapan selamat bulan suci Ramadhan, bukan artikel bermuatan politik, Lucky Hakim sebagai calon bupati,” Ujar Taufik Hadi Sutrisno, Caleg DPRD Indramayu terpilih.
Taufik menegaskan, pihaknya telah melaporkan hal ini kepada Ketua Lucky Hakim dan Lucky menjawab dengan arif apa maksudnya hingga baliho fotonya di robek. Padahal tidak ada kata kata ada muatan politik yang mengarah pada Pilkada 2024.
“Ketua Lucky sudah saya informasikan, beliau pun terheran kenapa dan ada apa kok bisa bisa nya baliho foto yang terpasang di Bilbord itu di robek. Ketua Lucky perintahkan cari info dan telusuri siapa pelakunya, ” kata Taufik
Taufik juga mengungkapkan, pihaknya juga menyelasi tindakan yang pelaku yang tidak bertanggung jawab, karena itu tim DPD Partai Nasdem sedang mendalami kasus ini, salah satunya memeriksa CCTV SPBU terdekat.
“Kami sedang ngecek di CCTV yang terpasang di SPBU tersebut. Dan kasus ini akan kami laporkan ke pihak kepolisian dikarenakan sudah menghina secara kepartaian dan juga figur seorang Ketua DPD, ” tegasnya.
Menurut salah seorang karyawan SPBU Juntinyuat yang mengetahui aksi pencabutan serta perobekan Baliho foto Lucky Hakim mengatakan, kejadian nya diperkirakan sekitar pukul 01.26 WIB dini hari ada dua orang laki laki pakai mobil sejenis Inova atau rush berhenti persis di dekat Bilbord. Kedua pelaku turun dari mobil ga lama si pelaku langsung merusak baliho yang terpasang tersebut.
“Ya saya liat ada dua orang laki laki yang turun dari mobil merk Rush atau Terios dia mendekati bilbord terus langsung merobek robek foto Pak Lucky Hakim. Saya juga aneh kok di copot nya ga pelan pelan malah di sobek sobek.. Bret.. Bret..Bret..bunyinya, sampe saya lagi melayani pembeli BBM dengar langsung, kemudian si pelaku kabur ke arah Karangampel, “ujar karyawan SPBU, yang enggan disebutkan namanya.
Belum diketahui motiv dari pengrusakan baliho Lucky Hakim dan DPD Partai Nasdem akan terus mendorong pihak supremasi hukum guna menemukan pelaku tersebut. (Jujun Juhanda/FP).